Indonesia Archipelago National Network - IANNnews.com

Sport



Banderol harga sebesar Rp406 miliar disetujui oleh MU dan ManCity.

Duo Manchester Bersaing untuk Dapatkan Jovetic

Kamis,2013-07-11,14:00:59
(IANnews.id) (IANNnews) Jakarta - Manchester United kini bersaing dengan tetangganya, Manchester City untuk mendapatkan jasa striker milik Fiorentina, Stevan Jovetic. Manajer MU, David Moyes, langsung membidik Jovetic setelah dipastikan gagal mendapatkan Robert Lewandowski dari Borussia Dortmund.

Kabar ini tentu mengganggu pergerakan ManCity yang terus mendekati Jovetic sejak satu bulan lalu. Bahkan kabarnya, pemain asal Montenegro ini hampir dipastikan menjadi milik The Citizens.

Sebelumnya, Jovetic diincar oleh Juventus. Namun, La Vecchia Signora mundur setelah kedatangan Carlos Tevez. Kubu Fiorentina kabarnya sudah rela melepas Jovetic ke klub lain setelah mendapatkan Mario Gomez dari Bayern Munich dengan banderol £15 juta atau senilai Rp225 miliar.

Pemain yang membukukan 13 gol bersama Fiorentina musim lalu ini, dihargai oleh kubu La Viola dengan harga £27 juta, setara dengan Rp406 miliar. Harga itu sudah disetujui oleh MU dan ManCity. Mereka pun berlomba-lomba menawarkan Jovetic dengan gaji yang tinggi.

Untuk masalah nilai gaji, ManCity masih ingin membicarakannya dengan pihak Jovetic. Sedangkan The Red Devils sudah siap untuk menggaji Jovetic sebesar £120 ribu (Rp1,8 miliar) per pekannya.

Saat ini, agen Jovetic, Fali Ramadani, sedang berada di London untuk mencari klub yang serius membeli Jovetic.
Lihat Juga Lowongan Kerja Terbaru:
jobs-to-success
GFS
REAFO
REAFO